Saturday 5 September 2015

Young Entrepreneur Conference 2014

Saya (memakai jas warna hijau) bersama perwakilan dari sejumlah negara di ASEAN

Kuala Lumpur, Malasya

Menginjakkan kaki di luar negri merupakan impian sejak kecil. Apalagi seorang bocah dari kampung. Kampung ynag jauh dipedalaman hutan Kalimantan.
Semua bermula dari sini, STAIN Palangka Raya, 2010 silam aku memasuki dunia kampus. Semua terasa berbeda. Mulai dari kegiatan local, interlokal dan Nasional. Setelah itu, untuk pertama kalinya aku mengikuti kegiatan di luar negri.
Juni 2014, mendapat kabar lolos seleksi Young Entrepreneur Conference 2014. Acara tersebut diadakan di Kuala Lumpur, Malasya pada 5 Juli 2014. Sungguh hati luar biasa gembira. Waktu sissa tidak lebih dari sebulan. Banting setir n tenaga untuk mendapatkan dana transportasi.
Berbekal dari relasi ajaib, dan mengirim sms keseluruh tokoh masyarakat yang ada. Akhirnya menjadi donator dana kami yakni bupati kobar, Mr.Ujang Iskandar,M.Si. Kemenpora, mr.luqman baehaqi,M.Pd dan Wabup sukamara, H.Windu Subagyo.
4 Juli adalah hari bersejarah, aku terbang ke negri jiran. Sungguh pemandangan yang luar biasa. Kota Kuala Lumpur yang sungguh indah indah dengan balutan gedung tingkat dan keaneka ragaman manusia yang berasal dari berbagai Negara.
5 Juli,  Aquaria Kuala Lumpur Convention Centre (KLCC), kami para pengusaha muda berkumpul. Ya, semua berumur tidak lebih dari 30 tahun. Para pemateri pun begitu memukau, mereka semua berusia muda. Bahkan boleh dibilang sukses diusia muda.
Hal yang membuat aku senang adalah, aku bisa mencoblos langsung di KBRI Kuala Lumpur, Malasya. Yakni pilpres yang dilaksanakan pada sabtu, 5 juli 2014.

0 komentar:

Post a Comment